Jumat, 18 Mei 2012

Jalan Sore Di Ampenan

mellbaoNews Melirik sejenak ke Taman Ampenan yang dahulunya pernah bangga menjadi pusat keramaian Kota Tua di Mataram, sebagai terminal transportasi.  Yang kini, sunyi, sepi dan terkesan terbengkalai.  
Lihat saja, seperti saat ini.  Kala mendung makin sering menggoda, wajah muram Taman Ampenan semakin tampak dengan keburamannya karena kurangnya penerangan jalan juga sentuhan "modern" pembangunan.  Sisa-sisa kebanggaannya yang dulu, mulai terkikis seperti keroposnya tembok-tembok tua peninggalan masa lalu.
Deretan pedagang kaki lima yang masih tradisional dan belum tertata makin menampakkan kekumuhan Ampenan. Semrawut, kusam dan kumuh. Ditambah dengan ditempatkannya dua buah bak sampah besar yang selalu meluap tumpah, memuntahkan bau tak sedap, menyengat dan menyesakkan.  Membuat program Visit Lombok Sumbawa sedikit tercemar.  Ah, (DM) 
   

Tidak ada komentar: